Cara Membuat Foto Oplas Challenge dengan FaceApp
Oplas Challenge atau tantangan operasi plastik menggunakan FaceApp sekarang sedang menghebohkan jagat maya terutama di negara Indonesia, sekaligus menjadi trending topik para nitizen, penggunanyapun beragam baik dari masyarakat kalangan biasa, artis hingga tokoh publikpun seakan-akan terhiptnotis untuk menggunakan fasilitas atau menu yang ada di dalam aplikasi tersebut, itu dikarenakan hasil dari oplas tersebut memang sangat mencengangkan pandangan mata karena dengan FaceApp akan merubah 180 derajat orang yang memakai untuk jepretan fotonya.
Dengan menggunakan FaceApp bisa merubah hasil jepretan wajah kita yang tadinya wajah agak kotak menjadi agak lonjong, pipi yang cabipun bisa ditiruskan dan dagu yang tadinya ratapun bisa dirubah menjadi agak lancip bak artis hollywood, tidak hanya itu kulit yang tadinya hitam bisa disulap mejadi putih atau sebaliknya. Tak ketinggalan hidung yang tadinya pesek jadi mancung, rambutpun bisa dirubah warnanya sesuai keinginan.
Untuk menggunakan aplikasi FaceApp tergolong mudah sekaligus murah karena aplikasi ini lisensinya free alias siapapun bisa mendownload, menginstall dan menggunakan dalam HP android atau telepon pintarnya.
Langkah Pertama yang harus dilakukan jika ingin menggunakan aplikasi ini adalah mendownloadnya. Tempat untuk mendownload itu bisa melalui Google Playstore bagi yang hpnya menggunakan android dan bagi yang menggunakan iPhone melalui Apple App Store.
Namun pada kesempatan ini saya contohkan hanya di HP android.
Buka Google Playstore ketikkan FaceApp maka akan muncul gambar seperti di bawah, setelah itu klik install
Setelah itu akan muncul FaceApp minta akses ke media dan kamera HP kita, klik terima tunggu sampai proses instalasinya selesai.
maka akan muncul tampilan awal dari FaceApp, di aplikasi ini ada 3 menu yaitu menu kamera, foto, dan selebritas.
Untuk menu kamera ini fungsinya untuk mengambil gambar atau foto secara langsung baik dari kamera depan atau belakang kemudian di edit sesuai keinginan. Menu Foto fungsinya untuk mengambil foto yang ada di galeri hp kita baru dirubah, sedangkan menu selebritas fungsinya jika kita ingin mencari foto-foto selebritis atau artis baik lokal atau internasional kemudian di edit sesuai dengan keinginan.
Jika foto yang ingin dirubah sudah di dapat atau dipilih, kita bisa menggunakan pilihan menu yang kita butuhkan. Menu tersebut ada 3 yaitu editor, fun dan layout.
Di dalam menu Editor ada fasilitas Impression, Riasan, Senyum, Gender, Tata Rambut, Warna Rambut, Ukuran, Usia, Kacamata, Morphing, Jenggot, Filter, Latar Belakang, Lensa Buram, Hamparan, Tato, Vinyet, Penyesuaian, dan Potong.
Di menu Fun ada fasilitas : Hollywood 2, Menggoda, Bintang, Sutra, Bersinar, HD Wanita, Presiden 44, Presiden 45, Franklin, Morphing, Full Moon, Salju, Style Keren, Tata Rambut, Rambut Panjang, HD Pria, Muda HD, Senyum, Hollywood, Warna Rambut, Old miror, Kacamata hitam, Tua HD, Tukar gender, Tua dingin HD, Wanita, Kacamata, Poni, Pria, Style Jenggot Al, Jenggot pnh, Wanita2, Kumis, dan Goatee
Sedangkan di menu Layout ada fasilitas : Duo, Kolase, Lensa, Stylist dan Cermin.
Demikian cara download, instal sekaligus gambaran menu-menu apa saja yang ada diaplikasi FaceApp. Selamat mencoba
Post a Comment for "Cara Membuat Foto Oplas Challenge dengan FaceApp"
Post a Comment